Info ASN Berita BIN Buka Lowongan Tim Penanganan TES COVID-19, Lulus Prioritas Jadi PNS 2020

BIN Buka Lowongan Tim Penanganan TES COVID-19, Lulus Prioritas Jadi PNS 2020

infoASN.id – BIN Buka Lowongan Tim Penanganan TES COVID-19, Lulus Prioritas Jadi PNS 2020

Rekrutmen Tenaga Kesehatan BIN

Badan Intelijen Negara (BIN) membuka lowongan kerja menjadi Tim Penanganan Tes COVID-19.

Adapun lowongan yang dibuka dalam Tim Penanganan Tes COVID-19 tersebut khusus tenaga medis jumlahnya ada 7 formasi yang dibuka, antara lain:

  1. Dokter,
  2. Analis Kesehatan,
  3. Perawat,
  4. Administrasi Kesehatan,
  5. Pengemudi,
  6. Operator Disinfektan,
  7. Tenaga Komunikasi.

Bagi yang lolos dalam seleksi Tim Penanganan Tes COVID-19, peserta akan menjadi prioritas PNS atau PPPK tahun anggaran 2020. Pendaftaran dibuka sejak tanggal 10 April s/d 14 April 2020.

Pelamar yang lulus seleksi akan mendapatkan fasilitas berupa:

  1. Prioritas menjadi PNS/PPPK 2020
  2. Gaji dan Bonus
  3. Tempat tinggal
  4. piagam kehormatan.

Persyaratan Mendaftar

Syarat umum untuk semua posisi:
– WNI
– Memiliki KTP
– Sehat Jasmani dan Rohani
– Berdedikasi Tinggi
– Tidak pernah tersangkut pidana/melanggar hukum
– Bukan PNS, TNI, dan Polri
– Menggunakan Masker pada tahapan seleksi

Syarat khusus tiap posisi:
1. Dokter

– Diutamakan spesialis patologi klinik
– Lulusan profesi dokter
– Memiliki SIP aktif
– Memiliki STR aktif
– Memiliki sertifikat ACLS, ATLS, dan PPGD yang masih berlaku
– Pengalaman kerja di RS minimal 1 tahun

2. Laboratoris/Analis Kesehatan
– Minimal D-III Analis Kesehatan
– Memiliki STR Aktif
– Pengalaman kerja di laboratorium minimal 1 tahun

3. Perawat
– Minimal D-III Keperawatan
– Memiliki STR AKtif
– Memiliki sertifikat BTCLS dan PPGD yang masih berlaku
– Pengalaman kerja di RS minimal 1 tahun

4. Administrasi Kesehatan
– Minimal lulusan SMA/SMK Sederajat
– Menguasai Ms Office
– Mampu berbahasa Inggris (Pasif)

5. Pengemudi
– Pria maksimal usia 40 tahun
– Memiliki SIM A, B1
– Minimal lulusan SMA/SMK
– Berpenampilan menarik

6. Operator Disinfektan
– Pria
– Minimal lulusan SMA/SMK

7. Tenaga komunikasi
– Mampu berbahasa Inggris (Pasif)
– Minimal lulusan SMA/SMK
– Mampu berkomunikasi dengan baik

Download Pengumuman dan Formulir Pendaftaran …… Next

Download

Info lebih lanjut dapat menghubungi Contact Person yang ada di brosur pengumuman.

Selengkapnya Brosus Pengumuman dapat di unduh DI SINI

Formulir Pendaftaran dapat diunduh DI SINI

Sumber : bin.go.id

43 Likes

Author: admin

Abdi Praja Dharma Satya Nagara Bhakti Memberikan referensi, informasi akurat dan terpercaya seputar ASN, Sekolah Kedinasan, Materi dan Tryout SKD/SKB

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

HTML Snippets Powered By : XYZScripts.com