Info ASN Penerimaan CPNS Informasi Penerimaan CPNS 2019 Kementerian Komunikasi dan lnformatika

Informasi Penerimaan CPNS 2019 Kementerian Komunikasi dan lnformatika

infoASN.id – Informasi Penerimaan CPNS 2019 Kementerian Komunikasi dan lnformatika

Pada tahun 2019 Kementerian Komunikasi dan lnformatika kembali membuka lowongan rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil/Penerimaan CPNS 2019.

Kementerian Komunikasi dan lnformatika mendapatkan jumlah alokasi formasi sebanyak 581 Formasi.

Persyaratan Pelamar

Secara umum Persyaratan untuk dapat melamar menjadi PNS berdasarkan Peraturan BKN Nomor 14 Tahun 2018 Tentang Petunjuk Teknis Pengadaan Pegawai Negeri Sipil antara lain:

  1. usia paling rendah 18 (delapan belas) tahun dan paling tinggi 35 (tiga puluh lima) tahun pada saat melamar;
  2. tidak pernah dipidana dengan pidana penjara berdasarkan putusan pengadilan yang sudah mempunyai kekuatan hukum tetap karena melakukan tindak pidana dengan pidana penjara 2 (dua) tahun atau lebih;
  3. tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai calon PNS, PNS, prajurit Tentara Nasional Indonesia, anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia, atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta (termasuk pegawai Badan Usaha Milik Negara atau Badan Usaha Milik Daerah);
  4. tidak berkedudukan sebagai calon PNS, PNS, prajurit Tentara Nasional Indonesia, atau anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia;
  5. tidak menjadi anggota atau pengurus partai politik atau terlibat politik praktis;
  6. memiliki kualifikasi pendidikan sesuai dengan persyaratan jabatan;
  7. sehat jasmani dan rohani sesuai dengan persyaratan jabatan yang dilamar yang dibuktikan dengan surat keterangan sehat dari dokter unit pelayanan kesehatan pemerintah sesuai dengan persyaratan jabatan yang dilamar, dan surat keterangan tidak mengonsumsi/menggunakan narkotika, psikotropika, prekursor, dan zat adiktif lainnya yang ditandatangani oleh dokter dari unit pelayanan kesehatan pemerintah atau pejabat yang berwenang dari badan/lembaga yang diberikan kewenangan untuk pengujian zat narkoba dimaksud. Surat keterangan ini wajib diserahkan setelah pelamar tersebut dinyatakan lulus seleksi pengadaan PNS;
  8. bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia atau negara lain yang ditentukan oleh Instansi Pemerintah; dan
  9. persyaratan lain sesuai kebutuhan jabatan yang ditetapkan oleh PPK.

Tahapan dan Jadwal Seleksi Penerimaan CPNS 2019

jadwal-seleksi-penerimaan-cpns-2019

Berkas/dokumen penting yang diupload di SSCN

  1. Scan KTP/Surat Keterangan KTP (ASLI)
    Berkas KTP ini sudah wajib lho, karena saat register kita diminta memasukan Nomor Induk Kependudukan. Berkas yang diupload harus KTP atau Surat Keterangan KTP yang asli ya.
  2. Scan Ijazah (ASLI)
    Berkas yang diupload harus hasil scan Ijazah Asli, jangan upload hasil fotocopy.
  3. Scan Transkrip nilai (ASLI)
    Berkas yang diupload harus hasil Scan Transkrip nilai asli, jangan upload hasil fotocopy.
  4. Scan Pas Photo Diri
    Photo yang discan harus jelas ya wajahnya, Biasanya latar berwarna merah. Photo ini nanti akan terintegrasi dengan kartu peserta pendaftaran dan kartu peserta ujian.
  5. Swa Foto
    Yaitu foto selfie dengan memegang KTP dan Kartu Informasi Akun.
  6. Dokumen lain
    Yaitu dokumen lain sesuai persyaratan instansi.

Cara Pendaftaran

Proses pendaftaran CPNS 2019 terpusat dilakukan melalui portal nasional dilaman resmi https://sscasn.bkn.go.id.

Selengkapnya informasi mengenai pengumuman penerimaan CPNS 2019 Kementerian Komunikasi dan lnformatika dapat diakses melalui laman website resmi instansi dialamat ini https://www.kominfo.go.id

Adapun alamat kantor Kementerian Komunikasi dan lnformatika bisa lihat DI SINI.

Cara cek formasi seperti kualifikasi pendidikan, jabatan formasi, Instansi dan jumlah formasi bisa dilihat di laman https://sscn.bkn.go.id

Link download pengumuman – (akan diupdate kembali)

Mari persiapkan diri menghadapi Tes CPNS dengan memperbanyak latihan soal cpns melalui link dibawah ini :

  • Kisi-Kisi TKP CPNS – DISINI
  • Contoh Soal CPNS dan Ebook CPNS – DISINI
  • Simulasi CAT Online Gratis – DISINI

Artikel ini akan diupdate kembali setelah pengumuman resmi dari masing-masing instansi dikeluarkan.

Disclaimer :
Website ini bukan website resmi pemerintah, informasi ini dibuat semata-mata untuk membantu pelamar dalam mendapatkan informasi penerimaan CPNS 2019

21 Likes

Author: admin

Abdi Praja Dharma Satya Nagara Bhakti Memberikan referensi, informasi akurat dan terpercaya seputar ASN, Sekolah Kedinasan, Materi dan Tryout SKD/SKB

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

HTML Snippets Powered By : XYZScripts.com